Memelihara Kebugaran Tubuh
Oleh: Nasrulloh Baksolahar
Tubuh perlu dipelihara. Bagaimana caranya? Mudah dan sederhana. Ikuti saja takdir-Nya. Gunakan kaki untuk berjalan. Setiap persendian harus dilipat setiap hari. Bukankah pemahaman manusia sangat minim akan hal ini? Tak harus sekolah tinggi untuk paham hal ini.
Rukun iman menyehatkan hati dan akal. Kesehatan itu ditopang oleh kesehatan hati dan akal. Kesehatan organ tubuh vital bagian dalam seperti jantung, paru-paru, empedu, lambung, limpa, ginjal, aliran darah dan yang lainnya di tentukan oleh kesehatan hati dan akal. Beriman lah, akan segar dan sehat seluruh organ dalam tubuhnya.
Rukun Islam memperbaiki dan memelihara otot, persendian dan tulang. Membantu pergerakan darah ke bagian yang sulit dijangkau. Memberi energi kinistetik pada organ tubuh dalam. Juga memberikan keseimbangan dan kebaikan nutrisi tubuh.
Mencoba riset tentang kesehatan tubuh. Ternyata, yang tak taat pada syariat-Nya, tubuhnya dipenuhi "sampah" akibat keburukan hati dan akalnya. Metabolisme tubuhnya kacau. Anatomi tubuhnya tak selaras.
Mencoba riset, tubuh yang sehat berawal dari ketaatan kepada Allah. Tubuh yang selaras dengan syariat-Nya. Tubuh yang menyelaraskan dengan tujuan penciptaannya, akan lebih sehat. Jadi tak perlu ada program khusus untuk menjadi sehat. Cukup taat kepada Allah swt dan sunah Rasulullah saw.
Rukun iman dan islam sebuah proses sederhana memelihara tubuh seperti awal penciptaannya, baik yang terlihat maupun tidak, yang di dalam maupun di luar tubuh, yang disadari maupun tidak disadari. Bukankah setiap hari harus bersedekah untuk 360 persendian?
Sehat itu mudah, tak harus menjadi olahragawan, tak harus paham seperti dokter dan pakar nutrisi, tak harus mengikuti ragam program kesehatan tubuh. Cukup dengan mentaati Allah dan menjalani sunah Rasulullah saw.
Link Kami
Beberapa Link Kami yang Aktif